YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Sebanyak 98 relawan dari berbagai profesi akan mengajar di 10 sekolah dasar dalam Kelas Inspirasi (KI) pada 20 Februari. Mereka akan menjadi guru sehari dan berbagi pengalaman tentang profesi mereka. KI diselenggarakan serentak di enam kota, yakni Jakarta, Bandung, Yogyakarta, Surabaya, Pekanbaru, dan Solo.
"Syarat menjadi relawan pengajar adalah profesional, dengan pengalaman kerja minimal dua tahun," kata Ketua KI Solo Dhedi Aries, Senin (18/2). Retno Wulandari dari Bagian Sosialisasi dan Publikasi KI Solo mengatakan, profesional yang bergabung antara lain dokter, koki, penyiar, humas, dan marketing. (EKI) |